LUMAJANG – Mahasiswa Sekolah Tinggi Ilmu Syariah (STIS) Miftahul Ulum Muhammad Hakim Mustafa berhasil meraih juara 2 lomba baca berita menggunakan bahasa Arab tingkat nasional di UIN KH Ahmad Siddiq Jember, Senin 21 November 2022.
Hafidz pembimbing mahasiswa yang ikut lomba bersyukur, mahasiswa yang dibinanya bisa keluar sebagai juara di lomba baca berita yang diselenggarakan oleh ICIS UIN KHAS Jember.
“Kami hampir setiap hari latihan, mulai pagi dan sore setelah kuliah. Sebab ini baru pertama kalinya ikut lomba baca berita dan menggunakan bahasa Arab, alhamdulillah menang, kebetulah peserta yang kami kirim mahasiswa jurusan bahasa Arab,” ungkapnya.
Ini langkah awal, selanjutnya kata Hafidz, akan mengikuti lomba tingkat Internasional dan sudah mendaftar, semoga bisa kembali meraih juara dan membanggakan kampus STIS Miftahul Ulum.
Penulis: Robith
Editor: Fahmi
Publiser: Robith Fahmi